Sekilas #LastLostMemory.



Suatu hari stelah kami di beri amanat untuk meneruskan sebuah kreatifitas anak bangsa. Kala itu kami sudah menjadi anggota dari MAV-NET, dan kami di beri nama angkatan "Lutung Kasarung" yang sering kami sebut #LUKAS .

Hari praproduksi angkatan #lukas telah tiba, kami bersuka cita menuangkan semua ide terbaik kami. Banyak ide kreatif dari kami yang muncul, tapi ada satu ide kreatif yang kami angkat menjadi sebuah film, yaitu ide dari mojang (rizqimaulana) yang berjudul #LastLostMemory.



#LastLostMemory bercerita tentang seorang anak perempuan bernama nabila yang sedang terserang penyakit gangguan ingatan yang sering di sebut dengan anterograde amnesia. Nabila yang ketika itu sedang tergesa gesa dan kecelakaan saat mengendarai mobil menuju rumah sakit karena pacarnya yang bernama fariz sedang kritis dan hendak oprasi tranplantasi jantung di sana. Akibat kecelakaan lalulintas itu nabila menjadi hilang ingatan. Setelah beberapa bulan sejak kejadian itu nabila sudah kembali beraktifitas.



Nabila saat ini sedang dekat dengan fahri (teman dekat fariz). Fahri di sini sangat dekat dengan fahri, bahkan fahri sudah menganggapnya sebagai saudara. Fahri mendapatkan amanat oleh fariz sebelum ia meninggal. Fariz ingin fahri membuat nabila bahagia setiap harinya dengan cara menaruh bunga matahari dan kartu ucapan selamat pagi di rumah nabila.

Namun saat nabila terkena penyakit anterograde amnesia fahri menjadi kebingungan, fahri menjalankan amanat dari fariz untuk membahagiakan nabila. Nabila tidak bisa mengingat siapapun termasuk fahri. Fahri berniat untuk mengembalikan ingatan nabila, yang pertama fahri ingin mengingatkan nabila bahwa ia memiliki seorang kekasih yang bernama fariz yang saat ini sudah meninggal.


Usaha fahri berjalan dengan lancar setiap malam ia menyimpan bunga matahari dan ucapan selamat pagi di depan rumah nabila, dan setiap paginya fahri menjemput nabila untuk berangkat ke kampus, namun nabila malah merasa nyaman dengan fahri dan nabila suka kepada fahri, yang kala itu fahri sudah memiliki seorang kekasih bernama zara.


Nabila sempat bingung dengan peristiwa yang setiap pagi ia alami, setiap bangun tidur dan membuka jendela nabila selalu melihat bunga matahari dan tulisan selamat pagi di kertas. Nabila menganggap orang yang menyimpan bunga itu adalah penggemar rahasianya, orag pertama yang nabila curigai adalah fahri. Memang benar semua itu fahri yang melakukan, namun fahri melakukan itu bukan untuk menjadi penggemar rahasia nabila, tapi hanya untuk membuat nabila ingat lagi dengan fariz.


Suatu hari nabila ingin mengunjungi kossan fahri untuk mencari bukti apakah benar fahri adalah penggemar rahasianya. Namun saat di kosan fahri nabila seolah olah terlepas dari kesadarannya, nabila mengatakan cinta kepada fahri.


Di saat itu fahri semakin kebingungan, hingga akhirnya fahri mengatakan semua hal yang sebenarnya sedang ia rahasiakan. Saat fahri menjelaskan, nabila kebingungan dan tidak mengerti sama sekali dengan apa yang di jelaskan oleh fahri. Nabila menangis ketika mulai tersadar, sedikit demi sedikit nabila ingat kepada fahri.


Fahri membawa nabila masuk ke kamar koss fariz. dan di sana fahri menunjukan semua barang barang kenangan fariz sampai saat itu nabila ingat kepada fariz, dan nabila semakin menangis saat fahri memberikan sebuah kotak yang berisi foto dan flaskdisk berisi video pesan terakir dari fariz.


Ketika itu nabila meminta fahri untuk mengantarnya ke makam fariz, saat sampai di makam nabila menangis karena ia memang tidak mengingat apa apa, nabila menangis di makam, dan fahri berusaha untuk menenangkan nabila. Fahri pun lalu pergi bersama pacarnya yang bernama zara, yang ketika itu datang ke makam.


Nabila pun pulang, dan membuka kembali isi kotak yang didalamnya terdapat kenangan kenangan manis. Nabila juga membuka isi dari flaskdisk yang berisi video pesan terakhir fariz. Nabila tidak dapat membendung airmatanya lagi, dan sepanjang malam ia terus menangis.


itu tadi cerita singkat dari #LastLostMemory , dan angkatan lukas pun telah selesai melakukan produksi film #LastLostMemory, tiga hari dua malam untuk produksi mebuat semua crew kurang tidur, tapi tak mengapa karena itu bagian dari pengorbanan untuk mencapai hasil yang terbaik.


Penulis :
@Galihsadewaaa (HIPO)